PENGGUNAAN ALKOHOL
- Etanol didapatkan pada minuman keras, dalam jumlah kecil menyebabkan pembuluh darah, dan tekanan darah menurun. Dalam jumlah besar menyebabkan keracunan, merusak hati dan menyebabkan kematian
- Etanol digunakan sebagai pelarut yang baik
- Gasohol adalah campuran etanol dengan gasoline dipakai untuk bahan bakar
- Spirtus adalah campuran methanol + etanol + zat warna metilen blue
- Etanol 70% dipakai untuk desinfektan
- Methanol dikenal sebagai alkohol kayu, merupakan racun dapat mengakibatkan kebutaan, kehilangan control dan mengakibatkan kematian
- Methanol juga sebagai pelarut dan sebagai bahan dasar pembuatan formaldehid
- Etanol juga banyak sebagai bahan pembuat plastik, bahan peledak, kosmestik
SIFAT-SIFAT FISIK
ALKOHOL
- Alkohol mempunyai titik didih tinggi dibandingkan alkana-alkana yang jumlah atom C-nya sama
Hal ini disebabkan
antar molekul alkohol membentuk ikatan hidrogen
- Makin banyak cabang maka titik didihnya akan semakin menurun
- Dalam air, methanol, etanol dan propanol mudah larut, sedangkan mulai butanol hanya sedikit larut
- Berupa cairan encer dan mudah bercampur dengan air dalam segala perbandingan
- Mudah terbakar
- Bentuk fasa
pada suhu ruang :
– dengan C 1 s/d 4 berupa gas atau cair
– dengan C 5 s/d 9 berupa cairan kental seperti minyak
– dengan C 10 atau lebih berupa zat padat
Senyawa Eter
Eter/Alkoksi Alkana
3. Sifat-Sifat Eter
Berbeda dengan senyawa-senyawa alkohol, eter mempunyai sifat-sifat sebagai
berikut :
1) Titik didih rendah sehingga mudah menguap
2) Sulit larut dalam air, karena kepolarannya rendah
3) Sebagai pelarut yang baik senyawa-senyawa organik yang tak larut dalam
air
4) Mudah terbakar
5) Pada umumnya bersifat racun
6) Bersifat anastetik (membius)
7) Eter sukar bereaksi, kecuali dengan asam halida kuat (HI dan H Br)
4. Kegunaan Eter
Senyawa-senyawa eter yang umum digunakan dalam kehidupan sehari-hari antara
lain :
1) Dietil eter (etoksi etana) biasanya digunakan sebagai pelarut
senyawa-senyawa organik.
Selain itu dietil eter banyak digunakan sebagai zat arestesi (obat bius) di
rumah sakit.
2) MTBE (Metil Tertier Butil Eter),Senyawa eter ini digunakan untuk
menaikan angka oktan besin menggantikan kedudukan TEL / TML, sehingga diperoleh
bensin yang ramah lingkungan. Sebab tidak menghasilkan debu timbal (Pb2+)
seperti bila digunakan TEL / TML
- Membedakan Alkohol dengan Eter
Alkohol dan eter dapat dibedakan berdasarkan rekasinya dengan logam natrium
dan fosforus pentaklorida.
- Alkohol bereaksi dengan logam natrium membebaskan hidrogen, sedangkan eter tidak bereaksi.
- Alkohol bereaksi dengan PCl5 menghasilkan gas HCl, sedangkan eter bereaksi tetapi tidak menghasilkan HCl.
0 komentar:
Posting Komentar