Jumat, 16 Oktober 2015

Apa itu Proposal? Bagaimana menyusun Proposal? Bagaimana Mempresentasikan Proposal?

Filled under:



Apa itu Proposal?

Pada setiap kegiatan yang akan diselenggarakan disusunlah program kegiatannya (proposal) terlebih dahulu. Proposal merupakan saran atau permintaan kepada seseorang atau badan untuk mengerjakan atau melakukan suatu pekerjaan.

Berikut ini gua kasih contoh proposal. Coba loe perhatikan baik-baik!
1. Contoh Proposal kerja bakti
2. Contoh Proposal bakti social 

Bagaimana Menyusun Proposal?
Proposal biasanya disusun dengan pola seperti di atas dan memuat unsur unsur berikut:
  1. judul disesuaikan dengan tema kegiatan 
  2. latar belakang/landasan pemikiran berisi uraian yang melatarbelakangi kegiatan
  3. jenis kegiatan merupakan bentuk kegiatan yang akan dilaksanakan
  4. tujuan adalah sasaran yang ingin dicapai 
  5. waktu dan tempat dilaksanakan kegiatan.  
  6. Dapat pula disertai dana/perincian biaya, dan lainnya, sesuai dengan tujuan kegiatan tersebut.


Bagaimana mempresentasikan proposal tersebut? 
  1. Pahamilah terlebih dahulu seluruh isi proposal dengan baik 
  2. Kemukakanlah rencana kegiatan secara urut dan rinci.
  3. Bila teman Anda ada yang tidak memahami, Anda boleh mengulanginya.
  4. Gunakanlah kalimat yang jelas dan tidak selalu membaca, namun, Anda dapat menambahkan informasi lain yang masih berhubungan. 
  5. Berikanlah kesempatan kepada teman Anda untuk bertanya.

 

0 komentar:

Posting Komentar